Weekend di Pulau Derawan

Sekitar seminggu sebelum lebaran, saya dan teman-teman kantor main-main ke Pulau Derawan. Terletak di Kalimantan Timur. Derawan terkenal dengan gugusan kepulauannya yang eksotis dan pemandangan bawah laut yang lumayan aduhai.

How to get there

Pulau derawan dapat ditempuh dengan beberapa cara. Yang jelas, awalnya kita harus ke Balikpapan terlebih dahulu. Karena Balikpapan bisa dikatakan sebuah pintu penerbangan di Kalimantan Timur. Semua yang menuju kota di Kaltim harus lewat Balikpapan dulu. Selanjutnya, kita harus naik pesawat lagi ke Bandara Kalimarau di Berau. Selanjutnya kita bisa naik angkutan darat dan menaiki speedboat selama kurang lebih 3 jam. Cara alternatif lainnya adalah dari berau, kita bisa melalui jalur darat ke Tanjung Batu, lalu naik speedboat 30 menit saja.

Pulau Derawan

Sebagaimana saya bilang tadi, Pulau Derawan punya pemandangan eksotis terutama bawah lautnya. Kita bisa bercengkrama dengan biota laut yang ada di sana. Airnya sangat bening dan terumbu karangnya terawat dengan baik. Di pulau derawan ini terdapat banyak warganya. Banyak yang menyewakan penginapan, dan ada juga semacam hotel yang dapat disewa oleh pengunjung.

Di pulau derawan kita bisa main di pantai, berenang, banana boat, snorkling, dan bersepeda untuk berkeliling. Serta kita juga dapat menikmati makanan khas pantai, yaitu ikan dan es kelapa muda. Tempatnya cukup instagramable. Cottagenya ada yang berada di atas laut. Pasirnya putih.

Kalo kita beruntung, kadang ada penyu yang main-main dekat kita. Sungguh ini adalah pertama kalinya main di sebuah laut yang bisa lihat dengan jelas ikan dan hewan di dalamnya.

 

Pulau Kakaban

Perjalanan selanjutnya adalah ke Pulau Kakaban. Pulau kakaban ini letaknya sekitar 1 jam dari Pulau Derawan. Di sini kita bisa bermain ubur-ubur. Karena di sana memang ada sebuah danau yang isinya ubur-ubur yang tidak menyengat. Kita bisa memegannya dan sesekali berfoto dengan ubur-uburnya.

Selain itu, kita juga dapat melakukan snorkling di pantainya. Terdapat palung yang isinya biota laut dan terumbu karang yang indah. Tapi hati-hati ya kalo gak bisa renang. Pastikan disertai dengan orang yang bisa berenang.

Pulau Sangalaki

Selanjutnya ada pula Pulau Sangalaki. Di sini terdapat perkembangbiakan penyu. Selain itu terdapat juga pantai yang sangat bersih. Lautnya sangat bening dan pasirnya sangat putih.

Usefull Tips

  1. Kalo ke sana kalo bisa waktu musim kemarau. Kalo hujan kamu gabisa ngapa-ngapain selain mendekam di pulau.
  2. Utamakan safety. Kalo snorkling sama orang yang paham dan jangan lupa pake life jacket kalo gabisa berenang. Perhatikan aba-aba instruktur. Kalo emang gelombang tinggi jangan bandel.
  3. Kamu bisa banget keliling pulau derawan pake sepeda. Caranya tinggal pergi ke kampung di belakang resort dan nyewa sepeda. Cukup murah di kantong.
  4. Kalo punya sunblock pake aja. Soalnya panas banget. Kacamata item juga penting. Biar pas di foto gak mrecing kaya saya.
  5. Jangan buang sampah sembarangan. Apalagi di laut.

 

 

Leave a Comment

ARCHIVE
KATEGORI
KOMUNITAS